DPD Garis Terima Penghargaan Dari PMI, Aboul: Kami Apresiasi

BANGKA, terbitbabel.com– Hotel Manunggal Sungailiat menjadi saksi atas momen luar biasa ketika para pahlawan sejati berkumpul untuk menerima penghargaan atas dedikasi mereka dalam menyelamatkan nyawa. Hari ini, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bangka mengadakan upacara penghargaan istimewa bagi para pendonor darah sukarela yang telah memberikan sumbangannya untuk masyarakat.

DPD Garis Babel termasuk salah satu yg menerima ucapan terimakasih dari PMI Kabupaten Bangka pada, Sabtu (23/9/23).

Bacaan Lainnya

Dalam Hal itu, Bupati Kabupaten Bangka, Mulkan, SH. MH memberikan Apresiasi untuk masyarakat yang telah menjadi pendonor darah untuk sesama.

“Satu Tetes darah dapat menyelamatkan nyawa manusia,” ujar Mulkan.

Fhoto: Penghargaan dari Ketua PMI Bangka

Sementara itu, Yusmiati Mulkan, Ketua PMI kabupaten Bangka didampingi sekretaris PMI Kabupaten Bangka H. Tego dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada para pendonor serta pihak-pihak yang sering menyelenggarakan donor darah.

Salah satu Lembaga yang mendapatkan penghargaan berupa Piagam Penghargaan Ucapan Terima kasih Dari Ketua PMI Bangka yakni DPD Garda Relawan Indonesia Semesta (GARIS).

Ketua DPD Garis Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengaku bahagia dan tidak menyangka mendapatkan ucapan terimakasih dari PMI Kabupaten Bangka.

“Saya kira tadi hanya undangan kehadiran biasa dari PMI Kabupaten Bangka, ternyata Garis Babel mendapatkan ucapan terimakasih dari PMI, acara ini sangat Positif, tukas Aboul.

Aboul menyebutkan, bahwa kegiatan Donor Darah merupakan kegiatan kemanusiaan yang saat ini rutin diselenggarakan oleh Garis.

Dikatakan Aboul, bulan Oktober nanti DPD Garis Babel akan menggelar Kegiatan Donor darah lagi yang digabungkan dengan kegiatan pengecekan kesehatan gratis serta dimeriahkan dengan Pojok UMKM.

Bagi Aboul, manfaat kegiatan donor darah sangat berdampak baik bagi masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan darah saat dibutuhkan.

Bersama Sekretaris Daerah Garis Dody Hendriyanto, Aboul A’la Almaududi juga menginstruksikan agar DPC Garis se Babel mengadakan kegiatan donor darah karena masyarakat kita sangat membutuhkan darah.

“Saya juga menghimbau serta mengajak para Pengurus DPC Garis Se Babel juga untuk rutin mengadakan kegiatan Donor darah karena masyarakat kita sangat membutuhkan darah,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *